Teladani Kisah Nabi Yunus AS Bentuk Mental Spritual WBP Rutan Balikpapan

    Teladani Kisah Nabi Yunus AS  Bentuk Mental Spritual WBP Rutan Balikpapan

    BALIKPAPAN – Rutan Balikpapan gelar kegiatan pengajian dan baca tulis Quran yang dipimpin langsung oleh Yayasan Al - Hasan, Ustadzah Robiatul didampingi petugas Rutan Balikpapan dan diikuti Warga Binaan Perempuan. Senin (23/10/2023).

    Pengajian tersebut digelar secara rutin sebagai ajang pembinaan kerohanian bagi Warga Binaan Perempuan dengan didampingi oleh Petugas Rutan Balikpapan. Kegiatan dimulai dengan membaca surat yasin secara berjamaah yang kemudian dilanjutkan kegiatan baca tulis Quran yang langsung dipraktekkan lalu dilanjutkan dengan istighosah bersama. Walaupun digelar dengan sederhana akan tetapi warga binaan tetap mengikuti pengajian ini dengan khusyuk dan tawadu.

    Kegiatan hari ini adalah Meneladani Kisah Nabi Yunus. Kisah Nabi Yunus yang ditelan ikan paus selama 40 hari bisa dijadikan sebagai pelajaran yang berharga bagi kita semua.Mengingat, perut ikan paus yang menelan Nabi Yunus tersebut sangat gelap dan sesak, sehingga beliau merasa kesulitan bernapas. Ketika berada dalam perut ikan, Nabi Yunus senantiasa membaca doa untuk lepas dari permasalahan yang sedang dihadapinya tersebut. Sebab, berdoa dan memohon ampunan adalah satu-satunya perbuatan yang bisa dilakukan oleh Nabi Yunus pada saat itu.

    Kisah Nabi Yunus ini bahkan diabadikan oleh Allah SWT dalam Al-Qur’an surat Al-Anbiya ayat 87. Artinya: “Dan (ingatlah kisah) Zun Nun (Yunus), ketika dia pergi dalam keadaan marah, lalu dia menyangka bahwa Kami tidak akan menyulitkannya, maka dia berdoa dalam keadaan yang sangat gelap, “Tidak ada Tuhan selain Engkau, Maha Suci Engkau. Sungguh, aku termasuk orang-orang yang zalim.”

    Dalam hal ini, Rutan Balikpapan terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pembinaan kerohanian dengan menyediakan tempat yang nyaman dan bersih guna meningkatkan semangat Warga Binaan dalam melaksanakan kegiatan.

    GALIH WICAKSONO

    GALIH WICAKSONO

    Artikel Sebelumnya

    Kontrol Blok Hunian Karutan Balikpapan Cek...

    Artikel Berikutnya

    Kepala Rutan Balikpapan Hadiri Pelantikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Tony Rosyid: Pilgub di IKN Memanas
    Danlanud Sultan Hasanuddin Sambut Kedatangan Menteri Pertanian dan Kasum TNI di Makassar
    Danlanud Sultan Hasanuddin Buka Pendidikan Latihan Kerja TEMBSC Angkatan 31
    Penguatan Tusi Oleh PK Ahli Utama Ditjenpas Kemenkumham RI di Rutan Balikpapan
    Rutan Balikpapan Ikuti Zoom Penguatan Kehumasan yang Diselenggarakan oleh Humas Ditjenpas
    Rutan Balikpapan Tekankan Pentingnya Pembinaan Kerohanian dalam Pelayanan dan Perawatan bagi Tahanan, Narapidana, dan Anak Pidana
    Rutan Balikpapan Takziah ke Rumah Duka, Sampaikan Belasungkawa atas Warga Binaan yang Berpulang
    Hari Pertama Proyek Ground Water Tank di Rutan Balikpapan, Kerja Sama dengan BPBD Kota Balikpapan Resmi Dimulai
    Upaya Preventif Ka. KPR Rutan Balikpapan: Fokuskan Pemantauan Kebersihan dan Kesehatan Warga Binaan
    Indahnya Kebersamaan: Shalat Jumat dan Jumat Berkah di Rutan Balikpapan
    Rutan Balikpapan Berikan Pelayanan Prima, Rujuk Warga Binaan ke RSUD Beriman untuk Pemeriksaan Lanjutan
    Pastikan Keamanan, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Balikpapan Pimpin Razia dan Tes Urine
    Pembinaan Spiritual di Rutan Kelas IIA Balikpapan: Pengajian Rutin  untuk Warga Binaan
    Ajukan Permohonan Sertifikat Halal Dapur Rutan Balikpapan Laksanakan Koordinasi Di Kantor DPMP2T
    Gandeng Kepolisian, TNI,BNNK Dan BPBD Rutan Balikpapan Gelar Apel Siaga 3 + 1 Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60
    Peringati HBI Ke-74, Karutan Balikpapan Ikuti Upacara Tabur Bunga DI TMP Kesuma Bangsa Samarinda
    Meriahkan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60 Dengan Mengadakan Penyuluhan Kesehatan, Rutan Balikpapan Laksanakan Koordinasi Bersama Dengan Dinas Kesehatan Kota Balikpapan
    Meriahkan Hari Kemenkumham RI Ke-78, Rutan Balikpapan Gelar Kegiatan Sepeda Santai

    Ikuti Kami